Pertamina Bali Tambah Kouta BBM 15 Persen Selama Ramadan dan Idul Fitri

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali -  Pertamina Region V Denpasar menambah kuota bahan bakar minyak (BBM) sebanyak 15 persen untuk mengantisipasi peningkatan selama Ramadan dan Idulfitri.
Dimana saat ini, pemakaian bahan bakar premium di Bali dalam satu harinya mencapai 2.200 kilo liter (KL), sedangkan solar sekitar 500 KL per hari.
Sales Executive Pertamina Region V Denpasar, Ivan Syuhada kepada Tribun Bali, Rabu (2/7/2014) mengatakan, Pertamina memprediksikan kecenderungan kenaikan penggunaan BBM di Bali mencapai 5 persen. “Kuota BBM relatif amanlah,” ujarnya.
Ia mengatakan, kalau terjadi kekosongan stok BBM di beberapa stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU), hal itu lebih disebabkan kondisi kasuistis, karena kendala transportasi. Namun, secara persiapan keseluruhan cukup optimal.
 
Source : tribunnews.com

Related

Seputar Bali 1641838077576493537

Post a Comment

emo-but-icon

item