Puluhan Dokar Ramaikan Kompetisi Kreatif Berkeliling Denpasar

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali - Sebanyak 50 dokar (kereta kuda) mengikuti "Kompetisi Dokar Kreatif" dalam rangka HUT Kota Denpasar ke-227. Dokar yang dihiasi ornamen khas Bali ini, terpantau berkeliling Kota Denpasar setelah dilakukan penjurian.
"Kompetisi ini sengaja digelar guna mendudukkan insan awak dokar sejajar dengan insan pembangunan lainnya, dengan cara memberikan motivasi serta penghargaan terhadap profesinya. Pesertanya ada 50 dokar," kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Denpasar I Gede Astika, Denpasar, Bali, Minggu (22/2/2015).
50 dokar yang ikut kompetisi melakukan keliling kota Denpasar ini dimulai dan diakhiri depan Museum Bali. Kompetisi ini memilih tema "Melalui Kompetisi Dokar Hias Kreatif Kita Tingkatkan kreativitas Menuju Masyarakat Mandiri dengan Etos Kerja Berbasis Kearifan Lokal".
"Kriteria penilaiannya di antaranya kesehatan kudanya, kelaikan dokarnya dan keindahan dekorasi yang harus bercirikhas Bali. Menggunakan ornamen Bali," tambah Astika.
Astika juga menyampaikan, tujuan diselenggarakannya kompetisi ini untuk mewujudkan jasa pelayanan angkutan dokar yang baik dengan awak yang disiplin, bermutu dan tanggungjawab.
Di samping itu untuk menggugah wisatawan dan masyarakat untuk menggunakan angkutan dokar untuk menikmati perkotaan.
“Modalnya Rp 500 ribu, dikerjakan 10 hari. Saya senang sekali," kata juara I, Ketut Nedeng (56), dengan dokar yang dihiasi dengan dekorasi lumbung padi dan ornamen khas Bali.
 
Source :tribunnews.com

Post a Comment

emo-but-icon

item