BUPATI SUWIRTA MERESPON PERENCANAAN PROYEK BATU TUMPENG

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali - Semarapura, bertempat di Ruang Rapat Bupati Klungkung kemarin (3/6)  PT Waskita Karya Realty (WKR) (ir. Didit Omar Prihadi) merupakan anak perusahaan BUMN karya terkemuka di Indonesia, yaitu PT. Waskita Karya Tbk. WKR berkedudukan di Jakarta, melaksanakan kegiatan perusahaan dalam bidang pemasaran sampai dengan produksi dengan jenis usaha Rumah Tapak (real estate, town house), rumah susun (Rusun, apartemen dan kondominium) serta commercial building (perhotelan, perkantoran, mall, industrial dan rumah sakit) melakukan audiensi dihadapan Bupati Klungkung Nyoman Suwirta yang didampingi oleh Kantor Penanaman Modal (Ida Bagus Jumpung).

Pada acara audiensi kali ini disampaikan bahwa belum dijamin apabila sudah melakukan audiensi dianggap disetujui,(ditegaskan bupati klungkung). pada audiensi yang dipaparkan oleh PT. Waskita Karya menekankan perencanaan proyek Batu Tumpeng kedepan akan dibuatkan hotel bintang lima yang mengambil luas area 30.000 sqm yang terdiri dari 80 kamar hotel dengan luas rata-rata 50 sqm dan sekitar 100 unit service apartemen dengan luas rata-rata 100 sqm dengan fasilitas pool, banquet, spa, cinema room, playground dan kids club. Diakhir acara bupati klungkung menegaskan kembali bahwa kepada investor (PT. Waskita Karya) agar menyelesaikan prosedur perijinan sesuai dengan aturan, dan juga diharapkan agar tetap melakukan sosialisasi di tempat perencanaan proyek ( masyarakat desa Gelgel).

Related

Warta Semarapura 8056461110721137893

Post a Comment

emo-but-icon

item