Penjualan Eceran Januari 2017 Diprediksi Masih Tinggi
http://www.srinadifm.com/2017/02/penjualan-eceran-januari-2017.html
Srinadi 99,7 FM | Radio Bali - Perkiraan penjualan eceran pada Januari 2017 diperkirakan masih tinggi, meskipun melambat dibandingkan bulan sebelumnya.
Dalam Survei Penjualan Eceran yang diterbitkan Bank Indonesia pada Rabu (8/2/2017) dilaporkan indeks penjualan riil (IPR) pada awal tahun ini diperkirakan sebesar 213,3 atau tumbuh 9,5% y-o-y, melambat dari bulan sebelumnya yang sebesar 10,5% y-o-y.
Perlambatan penjualan eceran terjadi pada kelompok makanan yang tercatat tumbuh 8,5% y-o-y, lebih rendah dari bulan sebelumnya yang sebesar 10,5% y-o-y. Di sisi lain, kelompok komoditas non makanan tumbuh 10,9% y-o-y, lebih tinggi dibandingkan 10,4% y-o-y pada Desember 2016.
Secara bulanan, penjualan eceran pada Januari 2017 diperkirakan mengalami kontraksi pertumbuhan sebesar 2,1% m-tm, lebih rendah dibandingkan 8,1% m-t-m pada Desember 2016.
Kontraksi pertumbuhan bulanan diperkirakan terjadi pada penjualan seluruh kelompok barang, dengan kontaksi pertumbuhan bulanan terbesar pada penjualan kelompok barang lainnya sebesar -5,4% m-t-m.
(financial.bisnis.com)