Dipamerkan di Jepang, Begini Penampakan Ikan Purba Yang Hidup di Perairan Indonesia dan Afrika Ini


Dipamerkan di Jepang, Begini Penampakan Ikan Purba Yang Hidup di Perairan Indonesia dan Afrika Ini

Srinadi 99,7 FM | Radio Bali - Ikan Shirakansu (Coelacanthiformes) yang hidup di laut sangat dalam di Indonesia dan Afrika Selatan mulai dipamerkan di akuarium Shimonoseki Jepang sejak 10 Juli 2017 sampai dengan 9 Oktober mendatang.

"Pameran ikan sangat tua dan hidup di laut sangat dalam ini tampaknya tidak ada perubahan sejak dulu kala dan berbeda sekali dibandingkan ikan-ikan yang lain. Itulah mungkin banyak menyebut sebagai fosil hidup kuno yang masih ada hingga kini," papar Takayuki Sonoyama, petugas pameran di Museum Kaikan Shimonoseki Jepang.
Ikan yang dipamerkan menurutnya diambil dari laut dalam Afrika Selatan tahun 1966 dengan panjang 147 cm dan berat 54 kilogram.
Pameran ini pertama kali sejak 50 tahun lalu.
Ikan ini diperkirakan hidup bersama juga dengan mahluk dinosaurus yang hidupnya 66 juta tahun yang lalu yang ditemukan di laut Afrika Selatan tahun 1938 dan sempat jadi viral di masyarakat dunia.
Ekologi yang unik beserta ikan kuno tersebut tampaknya menjadi rekomendasi bagi siapa pun yang ingin tahu seperti apa sebenarnya ikan kuno yang pernah hidup sejajar dengan mahluk dinosaurus 66 juta tahun lalu, ikan yang tak banyak perubahan sejak jutaan tahun lalu.
(TribunNews)

Related

Info Unik 574574263471625152

Post a Comment

emo-but-icon

item