Generasi Milenial Punya 2 hingga 3 Pekerjaan Sekaligus
http://www.srinadifm.com/2017/11/generasi-milenial-punya-2-hingga-3.html
Srinadi 99,7 FM | Radio Bali - Generasi milenial saat ini sudah masuk dalam angkatan kerja di seluruh dunia. Generasi ini adalah generasi yang dinamis, sangat akrab dengan kemajuan teknologi, dan senang dengan perubahan.
Dalam hal pekerjaan, mereka pun berbeda dengan generasi-generasi sebelumnya. Menurut Rob Bryson, Country Manager perusahaan perekrutan profesional Robert Walters Indonesia, generasi milenial juga lazim memiliki lebih dari satu pekerjaan dalam waktu bersamaan.
"Ada peningkatan generasi milenial melakukan pekerjaan yang berbeda," kata Bryson dalam media briefing Salary Survey 2018 di Jakarta, Rabu (22/11/2017).
Bryson menuturkan, generasi milenial saat ini lumrah memiliki 2 hingga 3 pekerjaan sekaligus. Ia memberi contoh, seorang pegawai generasi milenial bekerja pada perusahaan 1 di pagi hari, perusahaan 2 di siang hari, dan bekerja sendiri seperti paruh waktu atau pekerjaan lepas di malam hari.
Menurut dia, tren semacam ini akan terus terjadi hingga tahun-tahun mendatang.
Pada kesempatan yang sama, Manajer Akuntansi dan Keuangan Robert Walters Indonesia Karina Saridewi menuturkan, perilaku semacam itu lazim terjadi pada generasi milenial. Umumnya, mereka memiliki setidaknya 2 pekerjaan.
Beberapa perusahaan pun tidak mempermasalahkan apabila pegawai generasi milenial memiliki lebih dari satu pekerjaan. Asalkan, pekerjaan yang dilakukan di perusahaan tersebut tidak terganggu.
"Perusahaan sepertinya tidak apa-apa, yang penting kinerja pekerjaan di tempat itu tidak terdampak atau misal jadi turun," kata Karina.
(Kompas.com)